Aku awan
Mulanya aku biru terang
Namun kemudian begitu banyak uap datang
Aku mendung
Aku terlalu sendu untuk sekedar menyapa mentari
Aku terlalu kelabu untuk dilintasi pelangi,
semakin lama semakin pekat,
kelabuku semakin penat
Aku lembab
tak cukup nyaman untuk kau naungi (lagi)
Semakin lama semakin berat
Terlalu sesak
Terlalu...ahh sudahlah
aku sudah basah
Aku sudah HUJAN…